Kehabisan Bensin Saat Mudik, Pertamina : Segera Hubungi Call Centre 1500000

Kehabisan Bensin Saat Mudik, Pertamina : Segera Hubungi Call Centre 1500000

Wahanariau - Kemacetan panjang terjadi di jalan tol menuju pintu keluar Brebes Timur. Kondisi ini membuat sejumlah kendaraan mogok karena kehabisan bahan bakar minyak (BBM). Pemudik rela berjalan menuju Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dan antre membeli BBM dengan menggunakan jeriken.

Menyikapi ini, PT Pertamina mengimbau pemudik untuk mengisi penuh tangki bensin sebelum memasuki ruas tol Pejagan. Sebab di ruas tol menuju Brebes Timur sudah tidak ada SPBU untuk mengisi BBM.

"Ada satu SPBU Kaligansa tapi sangat penuh dan antrean panjang," ujar VP Corporate Communication Wianda Pusponegoro melalui siaran pers yang diterima merdeka.com, Senin (5/7/2016).

Wianda meminta pemudik yang kehabisan bensin tidak khawatir dan panik. Pertamina menjual BBM dengan kemasan kaleng 1 liter, 2 liter, dan 5 liter, dan 10 liter. Pemudik bisa menghubungi call centre Pertamina di nomor 1500000.

"Sebutkan nomor mobil, lokasi di mana mobil menunggu. Jika terjebak kemacetan di jalan tol, sebutkan ada di kilometer berapa. Pertamina akan mengantarkan pertamax kemasan kaleng dengan sepeda atau sepeda motor yang dapat menembus kemacetan di jalan tol," kata Wianda.

Berikut daftar harga BBM kemasan:

Pertamax Kemasan 1 liter Rp 7.850 Kemasan 2 liter Rp 15.000 Kemasan 5 liter Rp 39.000 Kemasan 10 liter Rp 78.500

Pertamax Plus Kemasan 5 liter Rp 44.000 Kemasan 10 liter Rp 87.500

Pertamina Dex Kemasan 10 liter Rp 86.000

Sumber : Merdeka.com

#Mudik Lebaran

Index

Berita Lainnya

Index