Tim PHO Dinas Pendidikan Mengundurkan Diri, Kontraktor Dirugikan

Tim PHO Dinas Pendidikan Mengundurkan Diri, Kontraktor Dirugikan
Ilustrasi

DUMAI (WR) -- Kinerja Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Dumai dinilai tidak memuaskan dan merugikan pengusaha jasa konstruksi dan pengadaan barang dan jasa (Kontrator) sebagai mitra kerja dalam wujudkan program pembangunan di Kota Dumai.

Hal itu diketahui lantaran mencuatnya kendala sejumlah Kontraktor terkait proses penagihan dana proyek paska usainya proses pekerjaan di lapangan.

Tidak hanya itu, salah seorang kontraktor mengatakan, kendala juga ada dari Tim PHO Disdik kota Dumai yang dikabarkan tidak lagi aktif dikarenakan mengundurkan diri.

"Seluruh Tim PHO Disdik kota Dumai mengundurkan diri dari tugas sebagai Tim PHO, ada apa dengan Disdik Dumai" ujar kontraktor yang enggan disebutkan namanya, Rabu (16/11/2016)

Ditambahkannya, Bubarnya Tim PHO Disdik Kota Dumai membuat kontraktor merasa dirugikan atas keterlambatan penagihan dana proyek paska usainya proses pekerjaan di lapangan, mengingat sebentar lagi masa tenggang waktu pinjaman di Bank Riau Kepri akan jatuh tempo.

"Kerjaan kami sudah selesai satu bulan yang lalu, tapi gara-gara tim PHO mengundurkan diri, proyek tak bisa dicairkan wak, kalau ada masalah interen tolong di selesaikan, jangan kami yang jadi korban, kejap lagi tanggal 23 penagihan dari pihak Bank jatuh tempo," ungkapnya dengan nada kesal.

Kontaktor mengharapkan adanya tindakan tegas dari Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) kota Dumai sebagai Kuasa Pengguna Anggran (KPA) untuk menyelesaikan permasalahan ini.

"Kami berharap kadisdik responsif, karena beliau KPA, dan kebijakan juga ditangan beliau, agar permasalahan ini cepat selesai," pungkasnya. *** (Isk)

Berita Lainnya

Index