Polres Inhil Laksanakan Kegiatan Police Goes To School

Polres Inhil Laksanakan Kegiatan Police Goes To School
Waka Polres Inhil, Kompol Azwar selaku Inspektur Upacara saat memberikan amanat kepada para siswa dalam Upacara kegiatan Police Goes To School

TEMBILAHAN (WAHANARIAU) - Dalam rangka sosialisasi tentang bahaya penyalahagunaan lem dikalangan anak-anak dan remaja, Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melaksanakan kegiatan Police Goes To School.

Kegiatan Police Goes To School dilaksanakan melalui pelaksanaan Upacara yang dipimpin langsung oleh Waka Polres Inhil, Kompol Azwar, para Perwira, Kapolsek, Bhabinkamtimas beserta jajaran Polres Inhil lainnya selaku Inspektur Upacara di setiap sekolah, Senin (16/1/2017) pagi.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk mensosialisasikan bahaya penyalahggunaan lem dikalangan anak - anak di Kota Tembilahan dan Kabupaten Inhil sehingga telah menimbulkan korban jiwa dan mengundang keprihatinan berbagai kalangan masyarakat.

Saat pemberian amanat, para Inspektur Upacara menjelaskan, pemakaian lem secara terus menerus akan berdampak pada terganggunya sistem syaraf manusia, yang pada akhirnya banyak diantara para pemakai tersebut menderita gangguan jiwa dan beberapa tindak pidana pun bisa terjadi.

"Dalam penyalahgunaan lem oleh anak-anak, beberapa waktu lalu, juga telah menimbulkan korban jiwa yang mengundang keprihatinan dari berbagai kalangan masyarakat di Kabupaten Inhil ini," ucap para Inspektur Upacara.

Selain penyampaian diatas, para Inspektur Upacara juga mengingatkan, terkait persoalan keamanan, ketertiban masyarakat lainnya, seperti bahaya dan ancaman hukuman untuk penyalahgunaan narkoba, lalu-lintas, dan penyakit sosial lain, berupa tawuran antar pelajar, kebut - kebutan dan balapan liar.

Dari kegiatan Police Goes To School yang dilaksanakan, pihak Polres Inhil berharap agar terdapat kesadaran di kalangan pelajar, mulai dari tingkat sekolah dasar sampai ke tingkat sekolah menengah untuk tidak menyalahgunakan lem dan hal lainnya yang berkaitan dengan persoalan Keamanan, ketertiban Masyarakat.

"Semoga pesan yang telah disampaikan melalui kegiatan Police Goes To School, dapat diteruskan kelingkungan keluarga dan masyarakat pada umumnya oleh para pelajar yang mengikutinya," ujar para Inspektur Upacara kepada para peserta Upacara yang merupakan siswa-siswi sekolah dasar maupun sekolah menengah.

Kegiatan Police Goes To School tersebut,  direncanakan akan dilaksanakan secara berkesinambungan dengan menyesuaikan jadwal pada masing-masing sekolah yang ada.

#Polres Inhil

Index

Berita Lainnya

Index