Kapolres Inhil Tinjau Pelaksanaan Ujian Nasional Tingkat SLTA Sederajat di Tembilahan

Kapolres Inhil Tinjau Pelaksanaan Ujian Nasional Tingkat SLTA Sederajat di Tembilahan

TEMBILAHAN - Kapolres Inhil AKBP Dolifar Manurung SIK meninjau pelaksanaan pengamanan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Tembilahan Hulu, Senin, tanggal 10 April 2017.

Kapolres didampingi Kasat Intelkam Polres Inhil AKP Erol Ronny Risambessy, SIK, Kasat Sabhara Polres Inhil AKP Alakdin Napitupulu, dan Kasat Binmas Polres Inhil AKP Lassarus Sinaga, S.H. menyaksikan pelaksanaan ujian yang berlangsung dengan lancar. Pelaksanaan ujian ini dimulai pada hari Senin dan berakhir pada hari Kamis tanggal 13 April 2017 nanti.

Kedatangan Kapolres, disambut langsung oleh Kepala SMAN 1 Tembilahan Hulu, Dra. Hj. Wardiah, M.M, dan beberapa orang guru Sekolah Menangah Atas tersebut yang terletak dijalan Sapta Marga Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres mendapatkan penjelasan dari Dra. Wardiah, tentang pelaksanaan UNBK tersebut, yang karena keterbatasan sarana komputer, terpaksa membagi siswa peserta ujian kedalam beberapa sesi ujian, dimana satu sesi diikuti oleh 90 orang peserta ujian.

Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Guntur Aryo Tejo melalui Kapolres Inhil AKBP Dolifar Manurung SIK mengatakan "Polres Inhil telah menugaskan beberapa orang personelnya dari berbagai satuan fungsi, tujuannya agar tercipta rasa aman dan nyaman bagi siswa/siswi yang mengikuti pelaksanaan Ujian Nasional tersebut" ujar kapolres.*** (tribratanewsriau)

#Polres Inhil

Index

Berita Lainnya

Index