Kapolda Riau Buka Acara Penyampaian Rakernis Bareskrim Polri 2017

Kapolda Riau Buka Acara Penyampaian Rakernis Bareskrim Polri 2017

PEKANBARU - Kepala Kepolisiam Daerah Riau Brigjen Pol Zulkarnain Adinegara pagi tadi pimpin langsung acara penyamapai hasil rapat kerja teknis Bareskrim Polri tahun 2017. Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh Wakapolda Riau, Pejabat Utama Polda Riau dan seluruh Kasat Reserse jajaran Polda Riau, Rabu (19/4) pagi.

Kegiatan yang berlangsung di hotel Premier ini bertemakan Strategi Mewujudkan Penegakan Hukum yang Profesional dan Berkeadilan ini juga dihadiri oleh PPNS BPOM, PPNS Kehutanan, PPNS Bea Cukai sera PPNS Satpol PP.

Kapolda Riau dalam arahannya menekan kepada seluruh peserta rapat yang hadir bahwa Perubahan kultur budaya arogan dan menjadi anggota yg humanis. Serta perbaikan pelayanan publik,transparan SP2HP sehingga mengurangi komplain masyarakat kepada institusi polri. 

Selanjutnya Kapolda Riau menyampaikan peningkatan kinerja dalam penegakan hukum yang berkeadilan, penguatan Harkantibmas (Dikusus kan kepada anggota yg berseragam) dan Menajemen media. Setiap kasus dalam pemberitaan harus dikelola dijelaskan dan dilayani dengan baik, bukan sebalik nya dihindari.

Selain itu yang harus dipedomani dan dilaksanakan oleh seluruh pengemban fungsi reskrim adalah dalam bertindak hindari arogansi kekuasaan.  Penyidik harus memiliki integritas sebagai ciri manusia yg berkarakter serta t ingkatkan profesional proporsional dalam penegakan hukum secara nyata guna meraih simpati dan kepercayan publik dalam penegakan hukum. Hindari penyalahgunaan wewenang dan pelangaran hukum dan selalu tingkatkan motivasi dan kinerja para penyidik.*** (tbn)

#Polda Riau

Index

Berita Lainnya

Index