Hari Lahir Pancasila

Misteri Keberadaan Notulensi Sidang BPUPKI Soal Lahirnya Pancasila

Misteri Keberadaan Notulensi Sidang BPUPKI Soal Lahirnya Pancasila

JAKARTA - Kini Pancasila yang jadi dasar negara Republik Indonesia itu sudah berusia 72 tahun. Namun masih ada perdebatan soal siapa yang lebih dulu mengutarakan kelima sila dasar negara tersebut.

Proses pembahasan dasar negara merupakan agenda dari sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) pada 29 Mei - 1 Juni 1945. Ada 3 tokoh yang mencoba jawab pertanyaan sidang tentang apa dasarnya Indonesia merdeka yakni Muhammad Yamin, Soepomo, dan Sukarno.

Ketiga tokoh itu memang menyampaikan pemaparan, bahkan Yamin sampai ke detail bentuk negara hingga wilayahnya. Sementara itu Soepomo menekankan tentang konsep negara integralistik.

Barulah pada tanggal 1 Juni 1945, Sukarno untuk pertama kalinya menyebut kata Pancasila. Dia menamai lima landasan yang menjadi dasar Indonesia merdeka dengan Pancasila.

"Namanya bukan Panca Dharma, tetapi saya namakan ini dengan petunjuk seorang teman kita ahli bahasa--namanya ialah Pancasila," tutur Sukarno dalam sidang BPUPKI," tutur Sukarno seperti dikutip dalam buku Tjamkan Pancasila: Pancasila Dasar Falsafah Negara.

#Misteri

Index

Berita Lainnya

Index