Safari Da'wah

Kapolda Riau Sambut Kedatangan Ketum PBNU di VVIP Terminal Lancang Kuning Bandara Sultan Syarif Kasim

Kapolda Riau Sambut Kedatangan Ketum PBNU di VVIP Terminal Lancang Kuning Bandara Sultan Syarif Kasim

PEKANBARU - Kapolda Riau menyambut Ketua Umum PBNU KH Said Aqiel Siradj dan Irjen Pol Ike Edwin beserta rombongan di Aproom VVIP Terminal Lancang Kuning Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Senin (12/06/2017).

Dalam pantauan, kedatangan KH DR Said Aqiel Sirajd beserta rombongan ini adalah untuk melakukan safari da'wah Ramadhan dalam rangka deradikalisasi bersama team Korsahli Mabes Polri yang dipimpin oleh Irjen Pol Ike Edwin di wilayah Riau.

Dalam lawatan Safari Ramadhan. Kedatangan Team Da’wah Ramdhan ini disambut oleh Kapolda Riau, Irjen Pol Drs Zulkarnain bersama beberapa pejabat Utama Polda Riau seperti Kombes Susanto, Kapolresta Pekanbaru dan pejabat utama lainnya di Aproom VVIP Terminal Lancang Kuning Bandara Sultan Syarif Kasim II.

Kedatangan rombongan ini kemudian dipersilahkan untuk beristirahat sejenak di ruang tunggu dan berdialog dengan beberapa kyai NU pengasuh beberapa pondok pesantren di Kota Pekanbaru dan wilayah Riau.

Dialog santai di ruang tunggu VVIP Lancang Kuning ini berlangsung sekitar 20 menit dan kemudian rombongan langsung bergerak ke Hotel Arya Duta dimana rombongan direncanakan menginap.

Dalam keterangan terpisah, Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo, SIK, MM mengatakan bahwa agenda yang akan dijalani oleh KH Said Aqiel Siradj adalah ceramah agama di Masjid Annur Pekanbaru. “Acara ini akan berlanjut hingga masuknya waktu maghrib dan dilanjutkan dengan buka puasa bersama,” ujar Guntur sambil menutup keterangannya. (tnc)

Berita Lainnya

Index