30 Hotspot di Sumatera, 12 Titik Tersebar di Riau

30 Hotspot di Sumatera, 12 Titik Tersebar di Riau

PEKANBARU (Wahanariau) - Dari 30 hotspot yang terpantau di Pulau Sumatera, Provinsi Riau penyumbang hotspot terbanyak dengan tingkat kepercayaan 50 persen yakni 12 titik tersebar di beberapa daerah.

Di antaranya Bengkalis dua titik, Kampar dua titik, Pelalawan satu titik, dan Rohul tujuh titik. Demikian disampaikan oleh kepala Seksi (Kasi) Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Slamet Riyadi, seperti dilansir Halloriau, Senin (7/8/2017).

"Untuk hotspot yang terpantau di Sumatera ada 30 titik. Di antaranya untuk Riau 12 titik, Sumatera Selatan (Sumsel) delapan titik, Sumatera Utara (Sumut) empat titik, Bangka Belitung tiga titik, Jambi dua titik, dan Bengkulu satu titik,” ungkap Slamet.

Sedangkan dengan tingkat kepercayaan di atas 70 persen, Riau hanya terpantau enam hotspot, tersebar di Rohul empat titik dan Kampar empat titik.

Sementara terkait prakiraan cuaca, BMKG masih mencatat bahwa cuaca di Riau masih cerah berawan, dan masih berpotensi hujan ringan.

“Cuaca siang hari cenderung cerah berawan. Tetapi tetap ada potensi hujan ringan bersifat lokal, diprediksi terjadi di Riau bagian Utara, Tengah, Pesisir Timur. Seperti Kabupaten Rohul, Kampar, Bengkalis, Siak, Kota Dumai, dan Pekanbaru, Sementara itu suhu udara siang hari cukup terik dengan temperatur 23 - 34.5 derajat celcius. Serta kelembaban udara 48 - 98 persen dan angin Tenggara - Barat Daya, 09 - 36 km/jam," tandasnya. (rdk/hrc)

#BMKG

Index

Berita Lainnya

Index