Berkunjung ke Riau, Menkumham : Senior Jangan Kotori CPNS yang Polos

Berkunjung ke Riau, Menkumham : Senior Jangan Kotori CPNS yang Polos

PEKANBARU - Menteri Hukum dan Hak Azasi Manusia (HAM) Yasona Laoly berikan arahan kepada 448 dari total 641 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang hadir di Balai Serindit, Gedung Daerah Jalan Diponegro, Sabtu (28/4/2018).

Pada kesempatan ini, Yasona menegaskan kepada pejabat atau petugas senior. Baik mereka yang bertugas di Imigrasi mau pun Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) untuk tidak meracuni para juniornya yang baru saja bertugas.

Yasona mengibaratkan, para CPNS didua lembaga yang bernaung di Kemenkumham tersebut sebagai kertas yang masih putih dan bersih. Sekali tercoret akibat dikotori ulah senior, maka CPNS Kemenkumham yang masih polos itu akan sulit dibersihkan.

"Jangan racuni junior mu ini. Mereka ini ibarat kertas masih bersih, belum ada coretan apa-apa. Tapi kalau kalian coret dengan hal-hal tak berguna, maka reputasi junior mu pun tergadai. Tak mudah untuk membersihkannya lagi," kata Yasona, saat memberikan pengarahan kepada 448 CPNS Kemenkumham yang hadir.

Karena itu menurut Yasona, prinsip untuk menjadi diri sendiri dengan berpegang pada norma dan aturan merupakan syarat utama untuk menjadi seorang aparatur Kemenkumham.

Karena sejatinya menurut Yasona, seorang aparatur Kemenkumham memberikan pengayoman sesuai dimana mereka ditempatkan.

Yasona yang juga politisi PDIP ini lantas memberikan motivasi kepada CPNS Kemenkum dengan mengatakan, mereka adalah orang terpilih. Tidak semuanya mendapatkan kesempatan yang sama.

"Kau harus bersyukur dengan apa yang telah kau capai sekarang. Kenapa, andai saja bisa jab tan yang kau raih sekarang ini bisa dibeli oleh masyarakat, jutaan orang di luar sana siap membayar. Makanya sekali lagi, kau syukuri apa yang telah kau capai. Tinggal bagaimana kau buktikan sejauh mana dedikasih mu," ungkap Yasona.

Secara keseluruhan, baik CPNS, pejabat mau pun jajaran Kemenkum yang hadir agar bisa memperlihatkan semangat dalam bekerja. Kepercayaan aparatur Kemenkumham oleh masyarakat bergantung sejauh mana bagaimana nilai-nilai yang sudah ditanamkan sesuai ketentun bisa dijalankan.

"Saya percaya dengan kalian, karena kalian orang terpilih. Jangan hanya karena rayuan, kalian lalu terjebak pada persoalan yang sebenarnya itulah tugas utama memberikan pengamanan, pelayanan serta hal-hal yang tidak bertentangan dengan undang-undang," papar Yasona.

Hadir pada kesempatan ini Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim, Asisten I Setdaprov Riau Ahmad Syah Harofie. Dirjend Imigrasi Ronny Sompie, Kepala Kanwil Kemenkumham Riau M Diah, Kepala Kantor Imigrasi dan  Kalapas se Riau.

[mcr/mcr]

Berita Lainnya

Index