Bertindak Sebagai Inspektur Upacara, Suyatno Puji BPN Rohil

Bertindak Sebagai Inspektur Upacara, Suyatno Puji BPN Rohil

BAGANSIAPIAPI - Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp bertindak selaku pembina upacara pada peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang Nasional 2018 yang diperingati Badan Pertanahan Nasional (BPN) Rohil berpusat di depan kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Rohil, Senin (24/9/2019) di Bagansiapiapi. 

Peringatan tersebut mengambil tema peringatan hari Agraria, Tanah dan Ruang untuk Keadilan dan Kemakmuran, diikuti jajaran kepala dinas, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) se-Rohil, Kepala BPN Rohil HM Rocky Soenoko, Kajari Rohil Gaos Wicaksono SH MH, Dandim 0321/Rohil Letkol Inf Didik Efendi, Sekdakab Drs H Surya Arfan MSi, dan jajaran Forkopimda. Para pegawai lingkup dinas Rohil serta pegawai kantor BPN Rohil. 

Pada kesempatan itu dilakukan penyerahan tanda kehormatan Satya Lencana Karya Satya yang diberikan kepada salah satu pegawai dengan masa bakti 10 tahun, penghargaan tersebut sebelumnya langsung ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo. 

Bupati Rohil membacakan pidato sambutan Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala Badan Pertanahan Nasional, menyebutkan dengan momen tersebut diharapkan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berperan aktif ikut dalam menyukseskan program terkait dengan tata ruang. 

"Sukseskan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), dimana jumlah bidang tanah yang diteragetkan mencapai 126 juta bidang dan diharapkan tercapai pada 2025 seluruh bidang tanah telah terdata," kata Bupati Rohil H Suyatno.

Pendataan terhadap seluruh bidang tanah terus dengan berbagai upaya percepatan, langkah itu didukung optimalisasi pengunaan teknologi terkini sesuai dengan yang ada di kementerian. Disamping itu penting pembangunan infrastruktur guna mendukung produktifitas yang berdaya saing nasional. "Dukungan pemerintah propinsi, kabupaten/kota sangat menentukan suksesnya kegiatan tersebut," baca bupati. 

Pada kesempatan itu bupati Rohil H Suyatno secara terang-terangan memberikan pujian kepada Kepala BPN Rohil HM Rocky Soenoko yang dinilai berprestasi dan memiliki komunikasi yang baik dengan pemkab. 

"Atas nama pemkab mengucapkan terimakasih pak Rocky dan jajaran yang telah membuat terobosan, beliau kemarin sekain hari di Bagan Sinembah untuk melakukan pendataan tanah, itu baik perorangan maupun perusahaan. Semua berjalan dengan lancar, aman tertib dan terdata. Sehingga tanah yang ada bisa diketahui siapa pemiliknya, tak ada lagi data dobel atau tumpang tindih," katanya. 

Ia mengharapkan apa yang telah dicapai di salah satu kepenghuluan di Kecamatan Bagan Sinembah itu dapat terus ditingkatkan dan diperluas ke daerah lain sehingga seluruh kecamatan atau wilayah Rohil terdata areal tanah/bidang yang ada.

(jul/jul)

#Pemkab Rohil

Index

Berita Lainnya

Index