Budi Gunawan Jadi Kepala BIN, Siapa Pengganti Sebagai Wakapolri...?

Sabtu, 10 September 2016 | 14:24:56 WIB

JAKARTA (WR) - Wakil Kepala Polri Komjen Pol Budi Gunawan akan dilantik sebagai Kepala Badan Intelijen Negara oleh Presiden Joko Widodo, Jumat (9/9/2016) petang.

Setelah Budi Gunawan resmi dilantik, untuk sementara waktu, posisi Wakil Kapolri kosong.

Pejabat Polri masih bungkam soal calon pengganti Budi Gunawan.

Namun, santer terdengar bahwa Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Polri (Kalemdikpol) Komjen Syafruddin yang akan menduduki posisi tersebut.

Saat disinggung soal pengganti Budi, Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Boy Rafli Amar mengatakan, hal itu akan dibahas setelah pelantikan Kepala BIN.

Namun, Boy mengisyaratkan bahwa calon tersebut adalah orang yang selama ini disebut-sebut akan menggantikan Budi.

"Sudahlah, kan sudah disebut-sebut juga. Sudah ramai kok," ujar Boy, di Kompleks Mabes Polri, Jakarta.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian juga enggan berkomentar banyak.

Menurut dia, peluang tak hanya terbuka bagi Syafruddin, tapi juga jenderal bintang tiga lainnya.

Dalam rapat kerja jajaran Polri bersama Komisi III DPR, Wakil Ketua Komisi III Desmond Junaidi Mahesa yang memimpin rapat kerja sempat memanggil Syafruddin dengan sebutan "calon wakapolri" di awal pembukaan rapat.

Pada kesempatan tersebut, Syafruddin duduk tepat di samping kiri Tito.

Sementara itu, Sjafruddin menyerahkan keputusan pengisi posisi Wakapolri kepada Tito.

Sjafrudin menegaskan, siap menjalankan amanah itu jika Tito menunjuk dirinya.

"Saya siaplah," ujar Syafruddin.

Budi sebelumnya dinyatakan lolos sebagai calon kepala BIN setelah menjalani fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan di Komisi I DPR, Rabu (7/9/2016) lalu.

Hasil fit and proper test itu telah disahkan saat rapat paripurna, Kamis (8/9/2016) kemarin. (Kompas)

Terkini