Bersama Gubri, Bupati Wardan Beranjangsana Ke Sejumlah Wilayah Inhil

INDRAGIRI HILIR - Bersama Gubernur Riau (Gubri), Arsyadjuliandi Rachman, Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), beranjangsana ke sejumlah wilayah yang berada di Kabupaten Inhil beberapa waktu lalu.

Lawatan ke sejumlah wilayah tersebut diantaranya adalah ke Kecamatan Tanah Merah, Kecamatan Kuala Indragiri dan Kecamatan Mandah dengan tujuan dan latar belakang yang berbeda pada masing - masing wilayah.

Menurut penuturan Bupati Kabupaten Inhil, HM Wardan, lawatan yang dilakukan merupakan wujud dari kepedulian, baik dari Gubri maupun Dirinya terhadap fenomena yang terjadi di wilayah - wilayah lawatan.

"Seperti halnya Kecamatan Tanah Merah yang belum lama ini dilanda musibah Tanah Longsor. Jadi, kunjungan kami (Gubri dan Bupati Inhil, red) kesana adalah untuk hadir ditengah - tengah masyarakat mendengar keluhan, aduan, menampung aspirasi serta menyalurkan bantuan," kata Bupati Wardan seperti keterangan tertulis yang diterima wahanariau.com, Kamis (28/4/2017).

Begitu pula, dengan lawatan wisata religi makam Syeikh Abdurrahman Siddiq ke Kecamatan Kuala Indragiri dan ekowisata Kecamatan Mandah yang masing - masing bertujuan untuk melestarikan tradisi dan menikmati keasrian serta keindahan alam.

"Di makam Syeikh Abdurrahman Siddiq (Kecamatan Kuala Indragiri, red) memang sudah menjadi tradisi untuk segenap masyarakat Inhil memperingati haul setiap tahunnya. Sedangkan, kunjungan ke Pantai Solop (Kecamatan Mandah, red) merupakan kunjungan kepariwisataan menikmati alam sekitar," jelasnya. (dek)

Bupati Inhil, HM Wardan Memberikan Sambutan pada penyerahan bantuan kepada para korban tanah longsor di Kelurahan Kuala Enok, Kecamatan Tanah Merah.

Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman menuerahkan bantuan kepada para korban tanah longsor di Kuala Enok, Kecamatan Tanah Merah.

Bupati Inhil, HM Wardan bersama Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman dan beberapa orang lainnya berfoto bersama usai penyerahan bantuan kepada korban tanah longsor di Kelurahan Kuala Enok.

Bupati Inhil, HM Wardan disambut hangat masyarakat saat kunjungannya untuk menyerahkan bantuan kepada para korban tanah longsor di Kelurahan Kuala Enok, Kecamatan Tanah Merah.

Bupati Inhil, HM Wardan menyusuri jembatan menuju ke lokasi tanah longsor di Kelurahan Kuala Enok, Kecamatan Tanah Merah.

Kondisi jalan dan jembatan di Kelurahan Kuala Enok, Kecamatan Tanah Merah yang runtuh setelah dilanda bencana tanah longsor.

Bupati Inhil, HM Wardan bersama Gubernur Arsyadjuliandi Rachman menghadiri prosesi pembukaan peringatan haul ke - 80 Syeikh Abdurrahman Siddiq.

Bupati Inhil, HM Wardan memberikan sambutan dalam prosesi pembukaan peringatan haul ke -80 Syeikh Abdurrahman Siddiq.

Bupati Inhil, HM Wardan bersama Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman berjalan kaki menuju makam Syeikh Abdurrahman Siddiq usai prosesi pembukaan.

Bupati Inhil, HM Wardan bersama Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman dan sejumlah peziarah lainnya berdo'a di Makam Syeikh Abdurrahman Siddiq.

Bupati Inhil, HM Wardan beserta rombongan di kawasan hutan mangrove, Pantai Solop, Kecamatan Mandah.

Bupati Inhil, HM Wardan beserta Istri dan Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman beserta istri berfoto bersama pada kunjungan ke Pantai Solop, Kecamatan Mandah.