Pemdes Sapta Jaya Apresiasi Program Pemerintah Daerah

TEMBILAHAN (WR) - Pemerintah Desa Sapta Jaya, Kecamatan Pulau Burung mengapresiasi program Desa Maju Inhil Jaya (DMIJ) yang telah dibuat oleh pemerintah Daerah Kabupaten Inhil, Riau.

Kepala Desa Sapta Jaya mengakui melalui perolehan dana yang dikucurkan, sangat membantu pemdes dalam mewujudkan sejumlah pembangunan infrastruktur khususnya di Desa Sapta Jaya.

Pembangunan ini pula dikatakan Kepala Desa Sapta Jaya Joni Pranata, tentunya sangat memberikan dampak positif karena dapat dimanfaatkan langsung oleh masyarakat Desa.

"Melalui perolehan DD maupun ADD sejumlah kegiatan yang telah kita realisasikan adalah semenisasi jalan, sanitasi kanal, balai serbaguna dan lain sebagainya," terang Joni.

Joni mengakui, berdasarkan program pembangunan melalui perolehan Dana Desa tahun anggaran 2016 terdapat tiga item yang tidak terlaksana.

Meski demikian, banyak pula kegiatan yang telah mampu direalisasikan.

Seperti berikut, sejumlah dokumentasi kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan pemerintah Desa Sapta Jaya. (Adv)

Pembuatan papan Plank kantor Desa, BPD dan LPM Desa Sapta Jaya.

Kegiatan penyuluhan Narkoba, HIV/AIDS bagi orang tua dan remaja.

Semenisasi jalan jalan rabat beton.

Pelebaran badan jalan penghubung antar Desa Sapta Jaya menuju Desa Suka Jaya.

Pembagian gaji aparatur Desa yang dilakukan secara transparansi.

Proses pembngunan balai serba guna yang menyerap anggaran sebesar Rp 355 Juta.

Gedung Serba guna yang telah rampung dikerjakan.

Pembuatan papan Plank 10 program pokok PKK, Plank PKK serta Plank balai Desa.

Pembuatan papan Plank PAUD Kasih Bunda.

Kegiatan magrib mengaji yang dilaksanakan di mesjid Baiturrahman

Sanitasi Kanal sepanjang 2,5 Kilometer.

Foto bersama usai menggelar Pelatihan tim penyusun RPJM dan RKPDesa tahun anggaran 2016.