Riau Expo 2017, Gubri : Ajang Promosi Besar-Besaran Sektor Pariwisata

Riau Expo 2017, Gubri : Ajang Promosi Besar-Besaran Sektor Pariwisata
Photo : Antara

PEKANBARU - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman menegaskan Riau Expo 2017 merupakan ajang unjuk gigi dari pariwisata daerah dengan banyaknya produk penunjang pariwisata yang ditampilkan.

Dilansir Antara, Saat membuka Riau Expo, ia yang didampingi Wakil Gubernur Wan Thamrin Hasyim menyebutkan iven pariwisata tengah giat dikembangkan dan saling menunjang dengan sektor Migas dan Perkebunan yang selama ini telah memberikan kontribusi besar bagi daerah.

"Kita memang tengah promosi besar-besaran sektor pariwisata dengan menyinergikan bersama sektor Migas dan perkebunan," ujarnya, Sabtu (14/10/2017).

Iven promosi pariwisata dan ekonomi kreatif terbesar di Provinsi Riau tersebut mengusung tema "Menghulu Budaya Melayu, Menghilir Riau Berintegritas".

Lebih jauh Gubri menjelaskan bahwa melalui iven ini diharapkan pihak Pemerintah Kota/ Kabupaten dapat  mempromosikan pariwisata mereka dengan lebih kreatif.

Pria yang kerap disapa Andi tersebut menilai bahwa pemerintah daerah tentu lebih tahu apa saja yang patut ditonjolkan serta bagaimana cara untuk mengemas promosi wisata tersebut dengan lebih baik.

Gubri berharap dengan perhelatan seperti ini akan dapat meningkatkan sektor pariwisata di Provinsi Riau. Sektor periwisata merupakan satu pintu gerbang untuk peningkatan investasi serta ekonomi daerah.

Berita Lainnya

Index