Pemprov Riau Canangkan Program Kelistrikan, Bupati Berkomitmen Tingkatkan Rasio Elektrifikasi Menuju Inhil Terang - Benderang

Pemprov Riau Canangkan Program Kelistrikan, Bupati Berkomitmen Tingkatkan Rasio Elektrifikasi Menuju Inhil Terang - Benderang

 

Concong - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau mencanangkan pelaksanaan program kelistrikan, Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan berkomitmen meningkatkan rasio elektrifikasi menuju Inhil terang - benderang.

Program yang dicanangkan oleh Pemerintah Provinsi Riau tersebut, sebenarnya sudah dimulai pelaksanaannya oleh Pemerintah Kabupaten Inhil sejak beberapa bulan lalu. Hal ini dibuktikan dengan instalasi listrik 24 jam pada sejumlah daerah di Kecamatan Batang Tuaka, khususnya di wilayah Kelurahan Sungai Piring.

"Beberapa bulan yang lalu, tepatnya pada bulan Maret 2017 silam, Pemkab Inhil yang bekerjasama dengan manajemen PLN Cabang Tembilahan telah melaunching penggunaan listrik 24 jam di Sungai Piring yang dimaksudkan untuk mengakomodir kebutuhan akan pasokan listrik disana," pungkas Bupati, Senin (9/10/2017) pagi.

Meski belum mengakomodir seluruh wilayah Kecamatan Batang Tuaka, Bupati Wardan beberapa waktu pasca launching berkomitmen untuk melanjutkan program pemasangan listrik tersebut pada beberapa titik di wilayah tersebut.

Merespons adanya pencanangan pprogram kelistrikan oleh Pemerintah Provinsi Riau, Bupati pun semakin merasa optimistis, bahwa peningkatan rasio elektrifikasi di wilayah Kabupaten Inhil akan dapat dilakukan, mengingat Kabupaten Inhil merupakan bagian dari wilayah Provinsi Riau yang pastinya akan memperoleh dukungan penuh dari pihak Pemerintah Provinsi Riau dalam upaya realisasi program tersebut.

"Saya yakin, Kabupaten Inhil yang terang - benderang akan dapat tercapai dengan ditunjang oleh sinergitas vertikal antara Pemkab Inhil dengan Pemprov Riau dan tetap menjalankan koordinasi bersama pihak PLN," tukas Bupati.

Berita Lainnya

Index