Gaji Guru Bantu di Rohul Akan Dibayarkan

Gaji Guru Bantu di Rohul Akan Dibayarkan

ROKAN HULU - Jika tak ada aral melintang, dalam beberapa bulan kedepan, Guru Honor Provinsi (GBP) yang mengajar di jenjang sekolah TK, SD dan SMP di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) akan menerima gaji dari Pemerintah Provinsi Riau.

Seperti diketahui sebelumnya, sudah empat bulan terhitung bulan Januari hingga April 2018, sebanyak 380 orang GBP yang bertugas di 16 kecamatan se Kabupaten Rohul belum menerima gaji.

Untuk itu, Pemkab Rohul melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) mengusulkan agar gaji GBP ini nantinya dibayarkan 1 semester atau 6 bulan sekaligus, dan anggaran yang diusulkan ke Pemprov Riau mencapai 8,7 miliar.

"Surat Keputusan (SK) Gubernur Riau tentang pembayaran gaji GBP ini sudah terbit. Tinggal menunggu proses administrasi pencairan di BPKAD Riau," terang Kepala BPKAD Rohul, Jaharuddin MM kepada wartawan belum lama ini.

Diakuinya, bahwa pengusulan pencairan gaji GBP di Rohul ke Pemprov Riau, dilakukan dua kali dalam setahun. Artinya, Pemkab Rohul mengusulkan pencairan gaji GBP tersebut untuk 6 bulan gaji.

Jaharuddin menyatakan, jumlah GBP jenjang TK, SD dan SMP yang mengajar di Kabupaten Rohul 380 orang. Pengusulan pencairan gaji GBP di Rohul untuk enam bulan tersebut nominalnya capai Rp8,7 miliar.

“Saat ini sedang proses pengusulan pencairan gaji GBP, kita mengajukan untuk 6 bulan gaji. Persyaratan administrasi sudah lengkap, kini sedang dalam proses pengusulan ke Provinsi,’’ sebutnya.

Jaharudin belum bisa memastikan, kapan ditransfernya gaji GBP tersebut. Karena untuk saat ini Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Rohul sudah melengkapi administrasi dan menyerahkan ke BPKAD Rohul, selanjutnya diusulkan ke BPKAD Provinsi Riau.

‘’Setelah diproses oleh BPAKD Provinsi Riau, nantinya gaji GBP ditransfer ke Kas Daerah (Kasda) Rohul. Setelah itu baru kita proses dan ditransfer ke rekening masing-masing GBP di Rohul. Kapan dibayarkan gaji GBP nantinya tergantung proses di Provinsi Riau,” ucapnya.

(mcr/mcr)

Berita Lainnya

Index