Media OutReach Melakukan Ekspansi ke Vietnam Melalui Kemitraan Penjualan dan Konten Eksklusif Bersama Viet Nam News

Media OutReach Melakukan Ekspansi ke Vietnam Melalui Kemitraan Penjualan dan Konten Eksklusif Bersama Viet Nam News

VIETMAN - 20 Februari 2019 - Kantor berita global pertama di Asia Pasifik, Media OutReach, telah memperluas jejaknya di Asia Pasifik menyusul penandatanganan kemitraan penjualan dan konten eksklusif bersama salah satu organisasi media yang paling sukses di Indochina yaitu -- Viet Nam News.

Perjanjian ini menawarkan akses kepada para pelanggan Media OutReach terhadap empat media terkemuka di Vietnam dan audiens mereka yang berpengaruh. Media-media ini meliputi satu-satunya koran harian berbahasa Inggris di negara tersebut, Viet Nam News; portal bisnis BizHub;  Vietnam Plusyang merupakan situs web berita terkini dan Bao Tin Tuc yang membawakan berita umum dalam bahasa Vietnam.

Media OutReach didirikan dengan tujuan menjadi pelopor sebagai ahli dalam media Asia Pasifik dan pencetus pelaporan siaran berita berwawasan yang memungkinkan para klien menentukan tolok ukur kinerjanya. Kini, Media OutReach merupakan kantor berita global pertama yang didirikan di Asia Pasifik, dan satu-satunya kantor berita di dunia yang memiliki jaringan distribusinya sendiri yang mencakup 22 negara di seluruh wilayah ini.

"Kemitraan bersama Viet Nam News ini merepresentasikan suatu peluang untuk menjangkau media Vietnam dengan lebih efisien melalui perluasan jasa distribusi siaran pers internasional kami dengan jaringan distribusi lokal yang kuat, dan menyediakan pemasangan berita daring yang terjamin di lebih dari delapan situs web berita di negara tersebut," kata Jennifer Kok, Pendiri dan Direktur Pelaksana Media OutReach.

"Sejak kami memulai kemitraan kami ini, kami telah membantu menyebarluaskan berita untuk agensi multi-nasional dan pemerintah Vietnam yang menjangkau para jurnalis di pasar Vietnam, Asia Pasifik dan internasional. Layanan kami membantu para tenaga humas profesional dan agensi lokal mengakses perangkat dan saluran yang diperlukan oleh mereka untuk membangun reputasi bagi para klien mereka dengan media Vietnam dan internasional. Pemasangan berita daring terjamin membantu perusahaan-perusahaan meningkatkan SEO mereka dan memberdayakan pembagian berita melalui media sosial mereka," ujarnya.

Pengembangan ini juga menyediakan akses kepada Media OutReach terhadap tim penjualan Viet Nam News yang terlatih di kantor Hanoi dan Ho Chi Minh City, kontak dan pengetahuan lokal berharga yang mereka miliki akan membantu kantor berita menawarkan layanan yang lebih efektif, dan menuju sasaran yang tepat kepada para klien.

"Viet Nam News merasa senang untuk bermitra dengan Media OutReach, yang memiliki reputasi dalam menghancurkan batasan-batasan dalam industri komunikasi. Konten berita korporasi pada situs berita kami penting bagi para pembaca kami dan klien Media OutReach, dan kami merasa senang bisa berperan dalam menghadirkan layanan tersebut untuk meningkatkan kemajuan industri komunikasi sejalan dengan ekonomi Vietnam yang berkembang," tutur Trinh Thanh Thuy, Pemimpin Redaksi Viet Nam News.

Media OutReach telah memiliki basis data luas yang terdiri dari lebih dari 2.000 kontak media dan situs web di Vietnam untuk publikasi siaran berita sebagai bagian dari program kesadaran merek dan pembentukan reputasi. Menurut Kok, keputusan untuk memperluas kehadirannya di Vietnam bertepatan dengan permintaan yang meningkat dari agensi dan perusahaan lokal di negara tersebut terhadap layanan distribusi. Kami juga menyaksikan penambahan jumlah jurnalis di Vietnam yang menggunakan siaran berita dari dari para klien kami untuk menyusun tulisan.

"Kemampuan untuk menjangkau audiens dalam bahasa lokal mereka penting bagi tenaga profesional mana pun di bidang komunikasi di wilayah Asia Pasifik yang tertarik dalam membangun relasi media dan menghasilkan liputan berita. Dengan demikian, selain menciptakan hubungan eksklusif dengan Viet Nam News, kami juga berinvestasi dalam layanan pelokalan untuk menulis ulang siaran berita untuk dikirimkan kepada para mitra media lokal kami di Vietnam. Kami melakukannya untuk menciptakan jangkauan komunikasi lokal yang kuat untuk mendukung industri humas yang semakin berkembang di Vietnam," kata Kok.

Tentang Media OutReach
Didirikan di Hong Kong pada tahun 2009, Media OutReach merupakan kantor berita pertama di Asia Pasifik yang menyediakan layanan lengkap dengan jaringan distribusi mandiri di 22 negara. Dengan kantor-kantornya yang terletak di Hong Kong, Singapura dan Malaysia, perusahaan ini berfokus dalam membantu para klien membangun relasi media, meningkatkan jangkauan mereka terhadap media cetak dan daring serta memperoleh wawasan pasar dan melacak ROI melalui laporan pasca siaran berita yang terperinci. Kini, Media OutReach mendukung lebih dari 800 klien di seluruh wilayah Asia Pasifik dan internasional. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi Media OutReach di www.media-outreach.com.

Tentang Viet Nam News
Viet Nam News merupakan salah satu organisasi media yang paling sukses di Indochina. Berkantor pusat di Hanoi dan diterbitkan oleh Vietnam News Agency, publikasinya yang populer mencakup satu-satunya koran berbahasa Inggris di negara tersebut, Viet Nam News, dan portal bisnis BizHub. Yang juga diterbitkan oleh Vietnam News Agency adalah situs web berita terkini VietnamPlus, yang menyediakan liputan dalam bahasa Vietnam, Inggris, Perancis, Mandarin dan Spanyol; serta situs berita dalam bahasa lokal yaitu, Bao Tin Tuc. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi Viet Nam News di: vietnamnews.vn.

#Media OutReach

Index

Berita Lainnya

Index