Syamsul Menegaskan Beberapa Pekerjaan Selesai Akhir November

Syamsul Menegaskan Beberapa Pekerjaan Selesai Akhir November

TEMBILAHAN (WR) - Progres persentase beberapa pembangunan infrastruktur Desa Simpang Gaung Kecamatan Gaung Kabupaten Inhil capai 65 %.

"Beberapa pembangunan infrastruktur Desa diantaranya, empat paket pembangunan jembatan dan tiga paket pembangunan jalan dengan kontruksi rabat beton," jelas Kepala Desa Simpang Gaung Syamsul saat dikonfirmasi melalui sambungan selulernya.

Syamsul menjelaskan realisasi fisik pembangunan empat jembatan sudah mencapai 65%, sedangkan dua dari tiga paket pembangunan jalan rabat beton sudah selesai dikerjakan.

"Dua dari empat pembangunan jembatan sudah cor lantai dan dua selebihnya sudah masuk tahap pembesian," kata Syamsul.

Adapun tiga paket pembangunan jalan rabat beton terdapat di Dusun Mekar Sari, Dusun Pasar Baru dan Dusun Pisang.

Ia juga mengungkapkan bahwa pembangunan jalan dengan kontruksi rabat beton ini dibangun sebagai sarana penghubung antar Dusun. Namun pembangunan rabat beton di Dusun Mekar Sari kata dia, realisasi fisiknya baru mencapai 75%.

Ditargetkan semua pekerjaan fisik pembangunan Infrastruktur desa seperti rabat beton dan jembatan dapat diselesaikan sekurang - kurangnya akhir November.

"November mendatang kita hanya perlu menyelesaikan segala administrasi yang berkaitan dengan pekerjaan, sedangkan pekerjaan fisik harus sudah final," tegasnya.

Selain itu Syamsul menambahkan, segala program kerja untuk Tahun 2017 mendatang juga sudah disusun, seperti pembangunan los pasar, pembangunan PAUD, pembangunan jalan utama Desa serta pemberdayaan perekonomian masyarakat.

"Ini beberapa program prioritas yang nanti akan kita realisasikan di Tahun berikutnya," katanya.

 

Adv

#DMIJ

Index

Berita Lainnya

Index