Bupati Wardan Hadiri Milad Pusdatin Puanri Inhil Ke-3

Bupati Wardan Hadiri Milad Pusdatin Puanri Inhil Ke-3

TEMBILAHAN (WAHANARIAU) - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan menghadiri perayaan Milad Pusat Data dan Informasi Perempuan Riau (Pusdatin Puanri) cabang Kabupaten Inhil ke-3 tahun 2017.

Perayaan tersebut berlangsung di Gedung Engku Kelana Tembilahan, Rabu (18/1/2017) yang bersempena dengan peluncuran berjudul "penyusunan draft profil perempuan legislatif, kepala skpd di Kabupaten Indragiri Hilir" hasil kinerja Pusdatin Puanri Cabang Inhil selama 3 tahun terakhir.

Saat itu, tampak hadir pula unsur Forkopimda Kabupaten Inhil, Ketua Pusdatin Puanri Cabang Kabupaten Inhil Hj Zulaikhah Wardan, sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Inhil serta Ketua dan para anggota Organisasi Wanita.

"Harapan kita bersama, Pusdatin Puanri Cabang Inhil ini dapat memainkan peranan penting terutama dalam menghimpun serta menyajikan data dan informasi mengenai kaum perempuan yang berada di Inhil, baik dari aspek pendidikan, kesehatan, sosial, ekonomi, budaya, maupun aspek-aspek lainnya," kata Wardan.

Dimana, data dan informasi tersebut, menurut Wardan sangat penting sebab dinilai dapat membantu pemerintah dalam upaya meningkatkan sumber daya perempuan dan peran serta kaum perempuan dalam membangun daerah.

"Kita tentu berharap perempuan Inhil dapat terus berkiprah dalam mendukung dan menyukseskan berbagai program pembangunan daerah, guna mewujudkan Inhil yang lebih maju, bermarwah dan bermartabat," tambahnya.***

#Pemkab Inhil

Index

Berita Lainnya

Index