Polres Bengkalis Mulai Lakukan Penyelidikan Terkait Penjualan Buku

Polres Bengkalis Mulai Lakukan Penyelidikan Terkait Penjualan Buku
AKBP Hadi Wicaksono

BENGKALIS - Polres Bengkalis saat ini sudah mulai melakukan penyelidikan terhadap dugaan penjualan buku siluman ke sekolah-sekolah dasar di Kabupaten Bengkalis oleh CV. Sukses Makmur. Ada indikasi dugaan mark up dalam penjualan buku siluman yang berjudul “Stop Kekerasan Terhadap Anak” tersebut.

Kapolres Bengkalis AKBP Hadi Wicaksono SIK ketika ditemui sejumlah wartawan Rabu (26/04/2017) petang mengaku sudah mendengar informasi adanya dugaan penjuaan buku siluman yang terkesan dipaksakan ke sekolah-sekolah dasar itu dengan harga Rp 500 ribu untuk dua buku (bukan satu buku,red). Ia langsung memerintahkan Satuan Reskrim Polres Bengkalis untuk menelusuri kebenaran informasi tersebut.

"Ya, saya sudah mendengar adanya informasi tentang adanya dugaan penjualan buku ke sekolah-sekolah dasar dengan harga yang ditengarai tinggi. Saya sudah perintahkan anggota di Satreskrim untuk menelusuri informasi tersebut dengan mengumpulkan data ke lapangan,” terang Kapolres menindak lanjuti hal tersebut.

Disampaikan Hadi Wicaksono lagi, untuk tahap awal penyelidikan akan dilakukan pengumpulan data atau full baket dengan mengambil sample ke sekolah-sekolah. Untuk saat ini ujarnya, masih menggunakan azas praduga tak bersalah, karena statusnya masih dalam penyelidikan. Kalau memang ada unsur kesalahan dan tindak pidana, tentu statusnya bisa kita tingkatkan ke penyidikan.

“Intinya infromasi yang beredar kita telusuri dahululah. Dengan melakukan pengecekan ke lapangan, tentu akan dapat disimpulkan nantinya, apakah dugaan itu betul atau tidak,” ulas Kapolres menambahkan.

Seperti dirilis sebelumnya, penjualan buku siluman yang berjudul “Stop kekerasan Terhadap Anak” dengan harga Rp 500 ribu untuk dua buku oleh CV. Sukses Makmur yang beralamat di Balai Pungut kecamatan Pinggir. Pembelian oleh sekolah tersebut diduga menggunakan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang tidak ada dalam Rencana Kerja Anggaran (RKA).*** (halloriau)

#Polres Bengkalis

Index

Berita Lainnya

Index