Pj Bupati Inhil Hadiri Deklarasi Kampanye Damai Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Inhil Periode 2018 - 2023

Pj Bupati Inhil Hadiri Deklarasi Kampanye Damai Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Inhil Periode 2018 - 2023

TEMBILAHAN - Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Rudiyanto menghadiri deklarasi kampanye damai Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Inhil periode 2018 - 2023 yang diselengggarakan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Inhil, Minggu (18/2/2018) pagi.

Pada acara deklarasi kampanye damai itu, seluruh pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Inhil, Rosman Malomo - Musmulyadi, Ramli Walid - Ali Azhar dan H Muhammad Wardan - Syamsuddin Uti juga turut menghadiri.

Rudiyanto dalam sambutannya mengimbau, agar deklarasi kampanye damai yang diselenggarakan tidak hanya menjadi sebuah tahapan seremonial dan simbolis belaka. Melainkan, dapat dijadikan sebuah komitmen bersama untuk menjaga kondusifitas situasi Pilkada hingga selesai.

"Untuk itulah kita harapkan agar semua tim kampanye dapat mengikuti aturan yang telah ditetapkan sehingga mendapatkan pemimpin yang benar-benar membawa Inhil ini lebih maju lagi," kata Rudiyanto.

Ketua KPUD Inhil, H Suhaidi menekankan, agar setiap tim pasangan calon tidak melakukan kampanye dengan saling serang  antar tim pemenangan dan menyebar hoax serta isu sara. "Hindari hoax, agar Pilkada Inhil berlangsung damai," ujarnya.

Sementara itu, hal serupan juga disampaikan Ketua Panwaslu Inhil, Andang Yudiantoro yang mengingatkan untuk semua tim pemenangan pasangan calon agar menjauhi politik uang, hoax dan isu sara.

"Jangan lakukan politik uang, jangan menyebarkan hoax dan politik sara. Jangan saling menghujat. Kita hari ini sudah sepakat melakukan aksi damai," imbau Andang Yudiantoro.

Deklarasi Kampanye Damai ini diakhiri dengan pelepasan burung merpati sebagai simbol perdamaian. Sebelumnya, seluruh pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Inhil yang hadir juga menandatangani pernyataan sikap untuk mewujudkan Pilkada yang damai, aman dan harmonis. (Dex)

#Pemkab Inhil

Index

Berita Lainnya

Index