Kodim 0320 Dumai Bersama Bulog Gelar Gerakan Pangan Murah, Ringankan Beban Warga

Kodim 0320 Dumai Bersama Bulog Gelar Gerakan Pangan Murah, Ringankan Beban Warga
dok Istimewa

DUMAI – Kodim 0320/Dumai bekerjasama dengan Bulog Cabang Dumai menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Makodim 0320/Dumai pada Senin (7/10/2025). Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat dalam menjaga stabilitas harga dan membantu pemenuhan kebutuhan pokok warga di wilayah Kota Dumai.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut dihadiri oleh Pasiter Kodim 0320/Dumai, sejumlah anggota Kodim, dan perwakilan dari Bulog Cabang Dumai. Dalam kegiatan ini, Bulog menyiapkan berbagai kebutuhan pokok, dengan total penjualan mencapai 2 ton beras atau sekitar 400 karung ukuran 5 kilogram.

Dandim 0320/Dumai Letkol Inf Ronald Manurung menyampaikan bahwa kegiatan Gerakan Pangan Murah merupakan bentuk sinergi antara TNI dan Bulog dalam mendukung program pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan serta membantu masyarakat menghadapi fluktuasi harga bahan pokok.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin meringankan beban masyarakat dengan menyediakan bahan pangan berkualitas dan terjangkau. Ini adalah bentuk kepedulian TNI terhadap kesejahteraan warga, sekaligus langkah konkret menjaga stabilitas harga di pasaran,” ujar Letkol Inf Ronald Manurung.

Ia menambahkan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memastikan kegiatan serupa dapat digelar secara berkelanjutan di berbagai wilayah binaan Kodim 0320/Dumai.

Kegiatan Gerakan Pangan Murah berlangsung dengan tertib, aman, dan mendapat sambutan positif dari masyarakat.***

#Kodim Dumai

Index

Berita Lainnya

Index