Satu Korban Terjepit Tongkang di Dermaga PT BDL Indragiri Hilir Meninggal Dunia

Satu Korban Terjepit Tongkang di Dermaga PT BDL Indragiri Hilir Meninggal Dunia

TEMBILAHAN - Satu dari dua korban yang terjepit tongkang di Dermaga PT BDL Desa Belantaraya, Kecamatan Gaung, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) meninggal dunia di TKP, Kamis (12/7/2018).

Kapolsek Gaung, IPTU Walsum menjelaskan, kronologis kejadian berawal saat kedua korban sedang mencari ikan menggunakan sampan dayung dan dengan alat tangkap Sondong di Dermaga PT BDL Desa Belantaraya.

Ketika itu, posisi korban berada diantara tongkang Bintan Masindo III dan tongkang COMFOR MARINO 2102. Dikarenakan kondisi air mulai pasang, sehingga kedua tongkang tersebut berdempet, dan mengakibatkan korban SG meninggal dunia di tempat.

"Sampan korban untuk menangkap ikan hancur. Sedangkan korban Her mengalami kondisi kritis," terangnya, sebagaimana dilansir Media Center Riau.

Kejadian tersebut diketahui pertama kali oleh Saksi Rahmat Yusuf Harahap, yang pergi ke tongkang untuk mengecek tali, karena air mau pasang.

Tiba-tiba, lanjut IPTU Walsum, saksi mendengar orang meminta tolong dan saksi pun langsung lari ke kapal serta memanggil kawan-kawannya untuk menolong korban, dengan upaya agar kapten kapal menggerakkan kapal dan berusaha menggeser tongkang.

"Saat dilihat, korban dalam keadaan sudah meninggal 1 orang dan 1 orang lagi dalam keadaan kritis," tambahnya.

Selanjutnya, korban yang kritis langsung dirujuk ke Klinik 3 M Tembilahan. Sementara, korban yang meninggal dunia diserahkan kepada keluarganya di Desa Teluk Sungka, Kecamatan Gaung Anak Serka (GAS). (mcr/mcr)

Berita Lainnya

Index