Persatuan Lima Puluh Kota Gelar Buka Puasa Bersama Undang Anak Yatim

Persatuan Lima Puluh Kota Gelar Buka Puasa Bersama Undang Anak Yatim

DUMAI - Persatuan Lima Puluh Kota (PELKO) adakan Buka Puasa perdana Bersama serta beri santunan kepada anak yatim, bertempat di Ballroom Hotel The Zuri Jalan Sudirman Kota Dumai, tepat pada 8 Ramadhan, Minggu (10/04/2022).

Mengambil Tema "Merajut Ukhuwah, Meraih Kemenangan", Pelko mengundang seluruh anak yatim piatu dari keluarga Lima puluh Kota Sumatera Barat yang berada di Kota Dumai.

Hadir Datok Malano Bagadiang Ameh selaku Ketua Umum Pelko Kota Dumai, Elzus Wanti Ketua Bundo Kanduang, Deddy Satria Ketua Pemuda dan Emil efrianto selaku Sekretaris.

Deddy Satria Selaku Ketua Pemuda Mengatakan, Kegiatan ini perdana dilaksanakan di Bulan suci Ramadhan untuk menghidupkan kembali Persatuan antar keluarga Lima Puluh Kota yang ada di kota Dumai.

"Kegiatan ini perdana kami lakukan untuk mempererat silaturahmi seluruh masyarakat Lima Puluh Kota yang ada di Kota Dumai", Ungkap Deddy.

Ketua Bundo Kanduang Elzus Wanti juga menjelaskan, adanya kegiatan ini tidak lepas dari suport seluruh keluarga besar Bundo kanduang Pelko dan gerakan pemuda Pelko.

"Terimakasih kepada seluruh jajaran keluarga besar Persatuan Lima Puluh Kota telah memberikan suport untuk terjalannya acara ini, semoga apa yang kita lakukan ini bisa menjadi ladang amal bagi kita kelak", Tutup Wanti.

Turut hadir Pengurus IKMR,Pengurus IPMR,IWMR dan Ketua IK IK dibawah naungan IKMR serta Ketua Pemuda IK dibawah naungan IPMR Kota Dumai.

Pantauan Jurnalis giat terlaksana dengan tetap mengedepankan Protokol Kesehatan dengan undangan terbatas.***(rhs).

#Ramadhan

Index

Berita Lainnya

Index