Bupati Bengkalis Hadiri Pisah Sambut Pangdam I/BB di Medan

Bupati Bengkalis Hadiri Pisah Sambut Pangdam I/BB di Medan
Bupati Bengkalis Amril Mukminin mengucapkan tahniah kepada Pangdam l/Bukit Barisan, Mayjen Cucu Somantri, usai menghadiri acara pisah sambut Pangdam, Kamis (9/3/2017).

MEDAN – Bupati Bengkalis Amril Mukminin bersama Dandim 0303/Bengkalis, Letkol Rizal Faizal Helm dan Direktur PDAM Bengkalis, Juprizal, menghadiri acara pisah sambut Panglima Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan (Pangdam I/BB), Kamis (9/3/2017). 

Acara pisah sambut yang digelar di Aula Gedung Prajurit Kodam l/BB, Medan, Sumatera Utara, juga dihadiri Gubernur Kepulauan Riau, Nurdin Basirun, Perwakilan Provinsi Riau, Sumatra Barat dan Sumatra Utara sendiri, serta ratusan undangan dari berbagai daerah dan elemen lainnya.

Pangdam yang sebelumnya dijabat oleh Mayor Jendral (Mayjen) Lodewyk Pusung, kini akan bertugas di Mabes TNI, menjadi Asisten Ops Panglima TNI. Sedangkan untuk Pangdam I/BB, secara resmi saat ini dijabat oleh Mayjen Cucu Somantri.

"Kepada Mayjen Pusung, tentunya kita sangat berterima kasih atas berbagai arahan yang diberikan untuk Kabupaten Bengkalis. Baik itu penekanan terhadap kebakaran hutan dan lahan, maupu hal-hal lainnya," ujar Bupati usai menghadiri pisah sambut Pangdam l/BB.

Sementara itu, selaku Kepala Daerah, Amril mengucapkan selamat dan sukses dan mengaku siap menjalin koordinasi dengan sebaik mungkin kepada Pangdam Mayjen Somantri, dalam berbagai hal untuk perkembangan daerah.

"Kita ketahui bahwa Pangdam ini memiliki 4 Provinsi yang menjadi wilayah kerja mereka, tentu sebagai bagian yang tergabung di dalam wilayahnya, Pemerintah Kabupaten Bengkalis, siap menjadi mitra dengan sebaik mungkin," sebutnya.

Untuk diketahui, Mayjen Cucu Somantri sebelumnya menjabat sebagai Kepala Staf Kostrad dan pada 20 Februari 2017, dirinya resmi menjadi Pangdam l/BB, menggantikan Mayjen Lodewyk Pusung.

Pria kelahiran Bandung yang sudah menginjaki usia 55 tahun ini juga mengaku akan meneruskan berbagai program dan tugas yang telah dijalani Pangdam sebelumnya.

"Kerja sama antar semua pihak yang telah terjalin selama ini kita harapkan untuk tetap terjaga dengan baik. Saya hanya meneruskan tugas yang telah ada dengan sebaik mungkin. In Shaa Allah dengan Kerja sama yang baik dari kita semua, mudah-mudahan kita semakin kuat," singkat Mayjen Somantri, saat memberikan sambutan pada pisah sambut Pangdam kala itu.***(hms/rls/ha)

#Pemkab Bengkalis

Index

Berita Lainnya

Index